Thursday, April 14, 2016

Kuberikan Segalanya (1992) Rano Karno, Paramitha Rusady,Deddy Miswar

film yang bener bener menyentuh :D

Kuberikan Segalanya adalah film drama keluarga Indonesia yang dirilis pada tahun 1992. Film yang disutradarai oleh Galeb Husein ini dibintangi antara lain oleh Nihayah Abubakar, Rano Karno dan Paramitha Rusady.

Sinopsis
Kuberikan Segalanya mengisahkan tentang Anisah (Nihayah Abubakar), seorang gadis cacat bawaan, diperlakukan seperti layaknya anak biasa oleh orangtuanya, hingga tumbuh sebagai gadis “biasa”, tanpa merasakan kekurangan. Ketika ayahnya meninggal, ia diminta datang ke Jakarta oleh abangnya, Faisal (Rano Karno) bersama adiknya Fitri (Paramitha Rusady). Faisal, yang sedang kuliah sambil bekerja sampingan, ternyata harus mengalami nasib pahit karena ditipu oleh rekan usahanya. Anisah bangkit membantu perekonomian keluarga itu dengan membuat penganan jajanan yang diedarkan sekelompok pengemis, dengan bantuan Adam (Deddy Mizwar), pemusik dan tetangga mereka yang sangat mengagumi ketabahan Anisah. Sementara itu, Fitri yang cantik, menimbulkan masalah sendiri karena ia malu memiliki kakak yang cacat dan ia tidak mau pacarnya berkenalan dengan keluarganya.

Penghargaaan:

    Citra, FFI 1992, untuk Pemeran Pembantu Pria (Deddy Mizwar); Musik.
    Penghargaan Khusus Dewan Juri, FFI 1992, untuk Pemeran Utama Wanita (Nihayah Abubakar).
    Penghargaan Khusus, FFAP 1993, untuk Film Kemanusiaan (Most Humanistic).
    Unggulan, FFI 1992, untuk Film; Sutradara; Pemeran Utama Pria (Rano Karno); Pemeran Pembantu Wanita (Paramitha Rusady); Cerita; Skenario; Fotografi; Artistik; Editing; Suara.


yang mau fullnya spt biasa ya kita jual aja dalam DVD Format
inbox aja ke kasetcerita@gmail.com
thank you

No comments:

Post a Comment